S1 Teknologi Hasil Pertanian

TENTANG PROGRAM STUDI

S1 Teknologi Hasil Pertanian

Indonesia merupakan negara agraris yang kegiatan pertaniannya dapat dilakukan sepanjang waktu sehingga komoditas pangan dan hasil pertanian akan menjadi kebutuhan primer bagi manusia. Saat ini industri pangan dan hasil pertanian di Indonesia terus berkembang secara dinamis. Pada masa mendatang, bidang teknologi hasil pertanian akan mengalami banyak tantangan dengan lingkungan yang semakin kompetitif dan perubahan teknologi yang semakin cepat. Untuk mengantisipasi tantangan tersebut, Program Studi Teknologi Hasil Pertanian UNU Yogyakarta mengoptimalkan potensi sumber daya manusia yang ada melalui kegiatan pembelajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Program Studi Teknologi Hasil Pertanian merupakan salah satu disiplin ilmu yang menerapkan pengetahuan terkait bahan hasil pertanian sesudah panen menggunakan teknologi yang tepat dan bertujuan untuk meningkatkan nilai tambah pada bahan pangan/ hasil pertanian tersebut. Pada bidang ilmu teknologi hasil pertanian dipelajari sifat fisik, kimia, dan juga mikrobiologis dari bahan pangan/hasil pertanian hingga proses pengolahan bahan pangan tersebut. Bidang dari keilmuan ini meliputi: teknologi pascapanen, pengolahan, pengemasan, penyimpanan, pengawetan, hingga aspek kehalalan dan kewirausahaan pangan.

Visi Prodi Teknologi Hasil Pertanian

Menjadi program studi yang mencetak sumber daya manusia profesional dalam bidang teknologi hasil pertanian berbasis halal dengan berlandaskan ke-NU-an di level nasional pada tahun 2026.

Misi Prodi Teknologi Hasil Pertanian

  1. Menyelenggarakan pendidikan di bidang teknologi hasil pertanian berbasis halal berlandaskan ahlussunnah wal jama’ah sebagai sistem nilai dan kepesantrenan dalam menghasilkan lulusan yang kompeten dan berjiwa kewirausahaan.
  2. Melaksanakan penelitian yang menerapkan inovasi di bidang teknologi hasil pertanian berbasis halal yang berkontribusi dalam pengembangan ilmu, pengetahuan, dan teknologi.
  3. Melaksanakan pengabdian masyarakat di bidang teknologi hasil pertanian berbasis halal yang partisipatif dalam penguatan organisasi kemasyarakatan dan pengembangan kesetaraan partnership.

Download Sertifikat Akreditasi Prodi 2024

Download Sertifikat Akreditasi Prodi 2022

Download Sertifikat Akreditasi Prodi 2019

Download Sertifikat Akreditasi Universitas  2023

TENTANG LUARAN PEMBELAJARAN

Luaran Pembelajaran

  1. Mampu menjelaskan pengetahuan tentang konsep pengolahan, analisis, pengendalian mutu, serta evaluasi pangan dan hasil pertanian.
  2. Mampu menyusun konsep teoritis tentang aspek teknis penanganan pascapanen hingga menghasilkan produk pangan yang siap dikonsumsi.
  3. Mampu melaksanakan analisis pangan dan hasil pertanian pada bidang kimia, fisik, mikrobiologi, gizi, sensoris, kehalalan, dan ekonomi usaha, serta mampu menerapkan prinsip keamanan dan mutu pangan.
  4. Mampu merancang pengembangan produk pangan dan hasil pertanian berbasis halal.
  5. Mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk merancang teknis kewirausahaan pangan halal.
  6. Mampu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan mampu memanfaatkan teknologi dalam menyelesaikan permasalahan melalui penelitian di bidang Teknologi Hasil Pertanian.

 

Kurikulum lengkap THP dapat dilihat di link berikut ini:
Kurikulum THP UNU Jogja

TENTANG PROSPEK KARIR DAN TRACER STUDY ALUMNI

Prospek Karir dan Tracer Study Alumni

  1. Pengusaha Bidang Pangan
  2. Praktisi Industri Pangan
  3. Konsultan Pangan
  4. Analis Standardisasi Produk Pangan Halal
  5. Analis Pangan
  6. Pengawas Mutu Hasil Pertanian

 

Tracer Study Alumni dapat dilihat pada tautan berikut:
Tracer Study Alumni

 

TENTANG KISAH SUKSES

Kisah Sukses

Kita pasti sudah tidak asing dengan produk dengan merek Indomie. Indomie merupakan salah satu contoh sukses bagaimana produk hasil pertanian diolah menjadi barang yang bermanfaat dan berdaya jual. Bahan baku gandum pilihan diproses menjadi mie kering lalu dikemas menarik dan dilengkapi dengan bumbu yang sesuai dengan selera masyarakat Indonesia. Ingin belajar inovasi hasil pertanian lainnya? Ayo bergabung di Prodi Teknologi Hasil Pertanian UNU Jogja!

Mahasiswa Angkatan 2024 Ikuti Kuliah Umum, UNU Jogja Tekankan Skil Kepemimpinan dan Inovasi
  • Editor UNU
  • 16 April 2025

Mahasiswa Angkatan 2024 Ikuti Kuliah Umum, UNU Jogja Tekankan Skil Kepemimpinan dan Inovasi

Ratusan mahasiswa UNU Jogja angkatan 2024 dari berbagai program studi dan fakultas mengikuti...

Gelar PPL 2025, Prodi PGSD Sebar Puluhan Mahasiswa di SD/MI Bantul dan Sleman
  • Editor UNU
  • 15 April 2025

Gelar PPL 2025, Prodi PGSD Sebar Puluhan Mahasiswa di SD/MI Bantul dan Sleman

Program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) UNU Jogja menggelar Praktik Pengalaman Lapangan...

Gelar Diskusi Publik, Fakultas Ilmu Pendidikan UNU Jogja Bahas Peran Strategis UNU Jogja dalam Pendidikan dan Pemajuan Kebudayaan
  • Editor UNU
  • 11 April 2025

Gelar Diskusi Publik, Fakultas Ilmu Pendidikan UNU Jogja Bahas Peran Strategis UNU Jogja dalam Pendidikan dan Pemajuan Kebudayaan

Fakultas Ilmu Pendidikan UNU Jogja menggelar diskusi publik bertajuk “Menembus Ruang: Peran Strategis...

Hangatnya Suasana Halalbihalal Keluarga Besar UNU Jogja, Momen Saling Memaafkan sekaligus Eratkan Kebersamaan
  • Editor UNU
  • 10 April 2025

Hangatnya Suasana Halalbihalal Keluarga Besar UNU Jogja, Momen Saling Memaafkan sekaligus Eratkan Kebersamaan

Halalbihalal menjadi momen yang memiliki makna mendalam untuk saling mengikhlaskan segala khilaf dan...

UNU Jogja Salurkan Ratusan Paket Sembako bagi Warga Dowangan dan Kaliabu D.I Yogyakarta
  • Editor UNU
  • 25 Maret 2025

UNU Jogja Salurkan Ratusan Paket Sembako bagi Warga Dowangan dan Kaliabu D.I Yogyakarta

UNU Jogja menyalurkan ratusan paket sembako bagi warga diwilayah Dowangan dan Kaliabu, Kelurahan...

GKR Hemas Dukung Program AMAN Pesantren UNU Jogja
  • Editor UNU
  • 25 Maret 2025

GKR Hemas Dukung Program AMAN Pesantren UNU Jogja

UNU Jogja melakukan audiensi bersama dengan Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas di Keraton...

DAFTAR PROFIL DOSEN

Profil Dosen

Berikut ini adalah daftar dosen Program Studi S1 Teknologi Hasil Pertanian, Universitas Nahdlatul Ulama Yogyakarta.

Lihat Profil Dosen