KPK – UNU Jogja Wujudkan Gerakan Antikorupsi dari KampusKPK – UNU Jogja Wujudkan

  • 05 Juli 2023
  • Editor UNU
  • Berita
KPK – UNU Jogja Wujudkan Gerakan Antikorupsi dari KampusKPK – UNU Jogja Wujudkan

Prodi PGSD UNU Jogja bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI menggelar kuliah umum “Membangun Budaya Anti Korupsi di Perguruan Tinggi” secara daring, Rabu (5/7). Sebagai narasumber utama, Deputi Jejaring Pendidikan KPK RI Masagung Dewanto memaparkan pentingnya peran perguruan tinggi dalam gerakan antikorupsi.

“Kami dorong gerakan antikorupsi di dunia kampus dengan memasukkan ke dalam kurikulum pembelajaran, kemudian didukung adanya peran kampus dalam membangun ekosistem berintegritas, dan mendorong adanya gerakan antikorupsi dari kampus, sehingga ahli-ahli antikorupsi lahir juga dari perguruan tinggi,” paparnya.

Baca juga : Bareng BEI Geber Investa Rangers

Wakil Rektor UNU Jogja Syaifudin Zuhri berharap gagasan antikorupsi mulai tumbuh dalam bentuk konkret di lingkungan UNU Jogja. “UNU Jogja memiliki jejaring kuat untuk menjadi komando utama dalam gerakan antikorupsi di lingkungan pendidikan tinggi di bawah naungan NU di Nusantara. Ini sangat penting untuk digarap serius oleh mahasiswa bekerjasama dengan Direktorat Kemahasiswaan,” katanya.

Baca juga : Rayakan Idul Adha, UNU Jogja Salurkan Ratusan Paket Daging Kurban

Adapun dosen pendidikan antikorupsi UNU Jogja Sutiyono mengatakan pendidikan antikorupsi menjadi salah satu upaya pencegahan korupsi. “Korupsi itu penyakit yang membawa bahaya laten. Efeknya tidak hanya satu generasi, tapi bisa berimbas kepada generasi ke depan. Maka perlu adanya pencegahan, salah satunya dari sektor pendidikan dengan muatan-muatan antikorupsi di perguruan tinggi,” tegasnya.

Berita Terkait

Pengumuman Perubahan KRS Genap 2024/2025
  • Info UNU
  • 12 Maret 2025

Pengumuman Perubahan KRS Genap 2024/2025

UNU Jogja Luncurkan Galeri Investasi Syariah Digital, Perluas Literasi Pasar Modal dan Ekonomi Islam
  • Editor UNU
  • 12 Maret 2025

UNU Jogja Luncurkan Galeri Investasi Syariah Digital, Perluas Literasi Pasar Modal dan Ekonomi Islam

Seiring meningkatnya animo generasi muda untuk mengetahui lebih dalam dunia pasar modal dan...

Peringati Harlah ke-8, Pimpinan UNU Jogja Apresiasi Kinerja dan Kontribusi Civitas untuk Universitas
  • Editor UNU
  • 11 Maret 2025

Peringati Harlah ke-8, Pimpinan UNU Jogja Apresiasi Kinerja dan Kontribusi Civitas untuk Universitas

Tanggal 10 Maret 2017 menjadi momentum berdirinya institusi pendidikan tingggi di bawah Pengurus...