Tandai Eratnya Persahabatan 2 Negara, Delegasi Budaya UEA Tampilkan Tarian Al Ayyala di UNU Jogja

  • 03 Desember 2024
  • Editor UNU
  • Berita
Tandai Eratnya Persahabatan 2 Negara, Delegasi Budaya UEA Tampilkan Tarian Al Ayyala di UNU Jogja

Sorak sorai ratusan mahasiswa membahana menyambut kedatangan 19 delegasi Uni Emirat Arab (UEA) saat memasuki hall lantai 5 Kampus Terpadu UNU Jogja, Senin (2/12). Suasana semakin meriah ketika para delegasi budaya itu menampilkan Al Ayyala, sebuah tarian tradisional Emirat yang biasa dibawakan oleh penari laki-laki dalam suatu perayaan. 

Diiringi ketukan rebana dan tambur serta ayunan tongkat bambu kecil yang ritmis, mereka bersenandung sambil bergerak dalam langkah-langkah kecil mengitari panggung. Tarian Al Ayyala melambangkan keberanian dalam menjaga nilai-nilai budaya dan menjadi simbol identitas dan persatuan nasional UEA.

Pertunjukan budaya UEA tersebut menandai eratnya kerja sama antara UEA dan UNU Jogja. Saat ini, bersama Mohamed Bin Zayed (MBZ) Universities of Humanities UEA, UNU Jogja tengah menyiapkan MBZ College for Future Studies, sebuah sekolah pascasarjana yang mengkaji bidang-bidang masa depan.

Direktur Kerja Sama Internasional UNU Jogja Muammar Zayn Qadafi mengapresiasi kunjungan delegasi budaya UEA ini karena menunjukkan hangatnya persahabatan Indonesia dan UEA. Apalagi penampilan budaya ini sekaligus untuk memperingati Hari Nasional ke-53 UEA yang diperingati setiap 2 Desember.

“Melihat sahabat-sahabat dari UEA, mahasiswa UNU Jogja sangat senang. Bahkan ada yang ingin mengenakan surban dan busana yang anda kenakan ini,” seloroh Muammar yang disambut senyum para penari UEA.

Baca juga : MGIMO dan Universitas Nahdatul Ulama Tandatangani Nota Kerjasama

Adapun perwakilan delegasi UEA, Sultan Faisal Ali Khalifah Alremeithi, merasa bangga dan terhormat dapat bertemu serta mendapat sambutan meriah dari civitas UNU Jogja.  “Acara ini menunjukkan kebersamaan dua negeri dengan kebudayaan yang berbeda,” kata Co-Director Masjid Raya Sheikh Zayed Solo ini.

Ia berharap kunjungan budaya ini kian memperkuat hubungan UEA da Indonesia dalam berbagai bidang, termasuk di bidang pendidikan bersama UNU Jogja. “Semua kerja sama yang dijalin ini untuk kebaikan bersama di masa depan,” tuturnya.

Bukan hanya penampilan dari UEA, UNU Jogja juga mempersembahkan pertunjukan spesial. Belasan penari perempuan yang tak lain adalah mahasiswa UNU Jogja dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tari menampilkan tari Ratoh Jaroe asal Nangroe Aceh Darussalam.

Baca juga : Founder Globethics Prof Christoph Stückelberger Kunjungi UNU Jogja

Di penghujung acara, Rektor UNU Jogja Widya Priyahita dan delegasi UEA saling bertukar plakat dan cenderamata. Kunjungan diakhiri dengan jamuan makan siang sebelum rombongan bertolak ke Masjid Raya Sheikh Zayed Solo untuk menggelar pertunjukan budaya dalam rangka Hari Nasional ke-53 UEA. [Arif]

Berita Terkait

UNU Jogja Sambut Kunjungan Silaturahmi SMK Al-Islam Ponorogo
  • Editor UNU
  • 10 Januari 2025

UNU Jogja Sambut Kunjungan Silaturahmi SMK Al-Islam Ponorogo

UNU Jogja kembali menerima kunjungan inspiratif, kali ini dari rombongan SMK Al-Islam Ponorogo....

Wujudkan Kerjasama Pendidikan Aman dan Ramah di Pondok Pesantren serta Sekolah, UNU Jogja Temui Menteri PPPA Hj. Arifah Fauzi
  • Editor UNU
  • 09 Januari 2025

Wujudkan Kerjasama Pendidikan Aman dan Ramah di Pondok Pesantren serta Sekolah, UNU Jogja Temui Menteri PPPA Hj. Arifah Fauzi

UNU Jogja memiliki komitmen yang tinggi untuk mewujudkan kampus dan sistem pendidikan yang...

UNU Jogja Sambut Kunjungan SMA Ma’arif 04 Selagai Lingga Lampung Tengah
  • Editor UNU
  • 08 Januari 2025

UNU Jogja Sambut Kunjungan SMA Ma’arif 04 Selagai Lingga Lampung Tengah

UNU Jogja menyambut kedatangan rombongan dari SMA Ma’arif 04 Selagai Lingga, Lampung Tengah,...