
Pusat bahasa UNU Jogja CELTIS mengadakan rapat pembuatan materi bahasa Inggris dan bahasa Arab, Selasa (13/2). Kelas bahasa untuk dosen dan staf UNU Jogja ditargetkan dapat digelar semester depan dengan fokus pengembangan kemampuan komunikasi verbal. Tema kelas bahasa ini akan disamakan dengan metode drilling agar prosesnya berjalan lancar.