UNU Jogja dan PT QMB New Energy Materials Siap Jalin Kerjasama

  • 28 Maret 2024
  • Editor UNU
  • Berita
UNU Jogja dan PT QMB New Energy Materials Siap Jalin Kerjasama

UNU Jogja menyambut kunjungan Deputy Director at PT QMB New Energy Materials Ellin Victoria dan Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kemenkomarves Septian Hario Seto di Kampus Terpadu UNU Yogyakarta, Rabu (27/3).

Kunjungan dalam rangka penjajagan kerjasama ini diterima oleh jajaran Pimpinan dan Senat UNU Yogyakarta. Dalam kunjungan tersebut, Ellin Victoria memperkenalkan tentang Central South University (CSU), khususnya Jurusan Metallurgy, dan profil PT QMB New Energy Materials – Green, Eco, dan Manufacture (GEM) Co.Ltd.

Baca juga : Kembangkan Kerjasama Internasional, Rektor UNU Jogja Bertolak ke Rusia dan Turki

“Sumber Daya Alam makin lama makin habis, sehingga diperlukan upaya daur ulang. Hydrometallurgy ini dipakai untuk memproduksi ulang (daur ulang/pemurnian) bijih nikel. Teknologi hydrometallurgy yang sekarang paling menguasai di dunia adalah dari China, yaitu di kampus CSU ini,” terang Ellin Victoria.

Baca juga : UNU Jogja dan Indosat Mulai Jajaki Peluang Kerjasama

Ellin menambahkan bahwa Perusahaan GEM yang bergerak di bidang urban mining dan new energy material ini membuat sendiri desain teknologi hydrometallurgy-nya.

“Budaya riset di QMB/GEM ini sangat kuat karena foundernya adalah seorang Professor dan kami sangat mementingkan transfer knowledge and technology, yang melatarbelakangi berdirinya museum di Morowali. Prof. Xu Kaihua selaku founder GEM bersedia untuk mengeksplore kerja sama dengan UNU yang berpotensi menjadi backbone Indonesia kedepan. Kami juga ada beasiswa metallurgy dan energy material, teknik transportasi kereta cepat/railway engineering (yang saat ini di Indonesia belum ada), dan international CEO and trade (untuk program manajemen). Ketiganya untuk mendukung visi Indonesia Emas 2045,” imbuh Ellin.

Baca juga : UNU Jogja Peringati Harlah ke-7 dan Buka Kamandanu dengan Potong Tumpeng

Menyambut itu, Rektor UNU Jogja mengapresiasi atas peluang yang bisa dilakukan bersama antar dua pihak, khususnya dalam pengamalan Tridharma Perguruan Tinggi.

Sebagai tindaklanjut pertemuan ini, UNU Yogyakarta akan segera mengembangkan proposal untuk GEM yang fokus dibeasiswa S1 dan S2. Usai diskusi, agenda dilanjutkan dengan campus tour, pemberian cenderamata, dan foto bersama.

Berita Terkait

Jadi Agen Perubahan, Mahasiswa UNU Jogja Komitmen Bangun Budaya Anti Korupsi dalam Kuliah Umum Pancasila
  • Editor UNU
  • 19 Desember 2024

Jadi Agen Perubahan, Mahasiswa UNU Jogja Komitmen Bangun Budaya Anti Korupsi dalam Kuliah Umum Pancasila

Mahasiswa UNU Jogja semester 1 mengikuti kuliah umum pancasila yang menghadirkan narasumber dari...

Ratusan Mahasiswa UNU Jogja Ikuti Kuliah Umum Literasi Keuangan, Ketua GEKRAF DIY : Mahasiswa Harus Mampu Lakukan Resiliensi
  • Editor UNU
  • 18 Desember 2024

Ratusan Mahasiswa UNU Jogja Ikuti Kuliah Umum Literasi Keuangan, Ketua GEKRAF DIY : Mahasiswa Harus Mampu Lakukan Resiliensi

Ratusan mahasiswa UNU Jogja yang terdiri dari mahasiswa tahun angkatan 2024 dan mahasiswa...

Penuhi Undangan Silaturrahmi, Tim Admisi UNU Jogja Kunjungi MA Nurul Ummah Yogyakarta
  • Editor UNU
  • 18 Desember 2024

Penuhi Undangan Silaturrahmi, Tim Admisi UNU Jogja Kunjungi MA Nurul Ummah Yogyakarta

UNU Jogja melalui Direktorat Admisi memenuhi undangan silaturrahmi dari MA Nurul Ummah Yogyakarta,...