
UNU Jogja bersama dengan Stechoq menerima kunjungan industri SMK Muhammadiyah Kandanghaur Indramayu Jawa Barat di Pre-function Hall Kampus Terpadu UNU Jogja, Senin (24/6). Kunjungan yang diikuti oleh 110 siswa dan pengajar ini di sambut langsung oleh Direktur Admisi UNU Jogja Irhas Badruz Zaman.

Dalam sambutannya, Irhas mengatakan pihaknya sangat antusias dengan kunjungan ini dan berharap dapat menjadi wadah komunikasi selanjutnya antar pihak.
Baca juga : Bersama Huawei dan Stechoq, UNU Jogja Salurkan Daging Kurban di Wilayah DIY
“Kami sangat antusias atas kujungan ini. Dan semoga adik-adik semakin dekat mengenal UNU Jogja. Tentu kami sangat menanti adik-adik untuk bergabung berkuliah di UNU Jogja,” katanya dalam sambutannya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah Kandanghaur mengatakan terimakasih atas kesempatan UNU Jogja dan Stechoq yang telah menerima kunjungannya.
Baca juga : UNU Jogja bersama BRIN Gelar Seminar, Tingkatkan Kerjasama Publikasi
“Kami ucapkan terimakasih atas sambutannya. Kami harap kunjungan ini bisa menjadi pemantik untuk siswa-siswi dalam mengembangkan skill dan pendidikannya,” katanya.

Selepas acara penyambutan, para siswa diajak mengelilingi gedung UNU Jogja dan melakukan kunjungan di kantor Stechoq lantai 2 UNU Jogja. Para siswa menyimak penjelasan dari Mentor Hardware Engineering Stechoq Alfirdaus Zaharda terkait peluang magang dan perkenalan ruang lingkup Stechoq. []
***UNU Jogja membuka pendaftaran mahasiswa baru Tahun Ajaran 2024/2025. Dapatkan info selengkapnya di pmb.unu-jogja.ac.id