
UNU Jogja melalui Direktorat Keuangan dan SDM menggelar Sosialisasi Sertifikasi Dosen 2024, Rabu (5/6). Acara yang diikuti oleh dosen UNU Jogja ini menghadirkan Prof. Endang Baliarti dan Antok Widiyantoro sebagai narasumber.

Dalam sambutannya Direktur Keuangan dan SDM Zulfatun Ruscitasari mengatakan acara ini digelar dalam rangka mendukung dosen UNU Jogja untuk lebih cepat dan mudah dalam memperoleh Sertifikasi Dosen (Serdos).

Sementara itu, Prof. Endang Baliarti menyambut baik acara ini dan merasa terhormat atas kepercayaan UNU Jogja kepada pihaknya.