UNU Jogja mengukuhkan kerja sama dengan perusahaan teknologi dan telekomunikasi terkemuka, Huawei Indonesia, dalam pengembangan teknologi. Dengan dukungan teknologi terkini, Huawei Indonesia siap mengembangkan atmosfer kreatif di Kampus Terpadu UNU Jogja untuk melahirkan berbagai inovasi.
Penguatan jalinan kerja sama itu mengemuka dalam kunjungan pimpinan Huawei Indonesia ke UNU Jogja, Jumat (11/10). Hadir dalam kunjungan ini Vice President Director of Board Huawei Indonesia Kian Chen, didampingi jajaran Huawei Indonesia Director of ICT Strategy and Business Mohamad Rosidi dan Director of Corporate Affairs Yunny Christine.
Baca juga : Tingkatkan Manfaat untuk Umat, UNU Jogja – LazisNU Sleman Bermitra Berikan Beasiswa
Sementara dari UNU Jogja, sambutan hangat diberikan oleh Wakil Rektor Kepesantrenan Abdul Ghoffar dan CEO UNU Jogja Business Enterprise Fajar Sidik Abdullah Kelana bersama tim rektorat. Dalam kesempatan ini, Fajar mengatakan UNU Jogja dapat belajar banyak dari Huawei sebagai perusahaan teknologi yang inovatif dengan dukungan sumber daya manusia profesional. “UNU Jogja terinspirasi dari kinerja dan capaian Huawei, terutama dari etos kerja dan bagaimana menjalankan bisnis teknologi,” katanya.
Sebagai universitas yang tengah berkembang, menurut Fajar, UNU Jogja dapat melangkah lebih maju dengan dukungan dari Huawei selama ini. Untuk itu, dukungan Huawei diharapkan dapat terus diberikan ke UNU Jogja seiring inovasi-inovasi di berbagai bidang. Di bidang teknologi, UNU Jogja tengah merintis ICT Academy untuk menyiapkan SDM unggulan di bidang teknologi informasi dan komunikasi.
“Selain tengah merintis College for Future Studies bersama Uni Emirat Arab, UNU Jogja saat ini sedang merencanakan proyek-proyek strategis seperti School of Food Security dengan India, School of Atomic Energy dengan Rusia, School of Metallurgy dengan Tiongkok, juga sekolah di bidang kesehatan dengan Jepang,” tuturnya.
Baca juga : Perdana, Ratusan Mahasiswa Baru UNU Jogja Ikuti Kelas ‘Ngaji Kitab Kuning’
Adapun Vice President Director of Board Huawei Indonesia Kian Chen berterima kasih sambutan kunjungan ini dan mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin dengan UNU Jogja selama ini. Ia pun memuji berbagai capaian UNU Jogja, terutama melalui serangkaian kerja sama internasional dengan sejumlah negara dalam pengembangan pendidikan kelas dunia.
Menurutnya, UNU Jogja dan Huawei dapat terus bersama-sama mengambil peran dalam peningkatan kapasitas dan kualitas sumber daya manusia demi mewujudkan atmosfer kreatif, terutama di perguruan tinggi. “Huawei siap berkontribusi pada pengembangan kapasitas dan talent development untuk dosen dan mahasiswa, khususnya dalam bidang pemanfaatan teknologi,” ujarnya. [Arif]